Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan atas alb

Indeks Berita

Silaturahmi Hangat Kapolres Tator Dan PD Muhammadiyah: Untuk Tana Toraja Aman Dan Sejuk

| Selasa, Mei 06, 2025 WITA |


Tana Toraja, Dupliknews - Upaya mempererat hubungan dengan tokoh agama serta menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sitkamtibmas) yang kondusif, Kapolres Tana Toraja AKBP Budi Hermawan, S.I.K, menggelar kegiatan silaturahmi bersama Organisasi Otonom (Ortom) Pengurus Daerah (PD) Muhammadiyah Tana Toraja di Gedung Pusat Dakwah  Muhammadiyah (Pusdam) JL. Musa Kel. Bombongan Kec. Makale Kab. Tana Toraja pada Selasa (06/05/25).


Dalam pertemuan yang berlangsung penuh keakraban tersebut, Kapolres Tana Toraja didampingi oleh Kasat Intelkam Iptu Awal. Kegiatan ini sebagai bentuk penghormatan, Kapolres Tana Toraja.


Hal ini merupakan wujud kepedulian Polres Tana Toraja terhadap masyarakat, khususnya tokoh agama yang memiliki peran penting dalam menjaga kerukunan dan keharmonisan di tengah masyarakat.


Kapolres Tana Toraja AKBP Budi Hermawan menyampaikan bahwa silaturahmi ini merupakan upaya dalam mempererat hubungan dengan masyarakat, khususnya tokoh agama.


“Terima kasih yang tak terhingga atas waktu dan kesempatan untuk kegiatan silaturahmi ini, dan kami sangat mengapresiasi atas segala bentuk keterlibatan dan peran aktif warga Muhammadiyah baik dalam membantu dan mendukung kepolisian khususnya Polres Tana Toraja untuk harkamtibmas maupun dalam bidang lainnya,” ujar Kapolres Rabu, (07/05/25).


“Melalui silaturahmi ini, bukan hanya menjadi pengikat tali persaudaraan dan kekeluargaan antara warga Muhammadiyah dengan Polri,  namun juga lebih kepada agar bagaimana Muhammadiyah dapat berperan aktif secara langsung dalam hal membangunan keimanan kepada sesama umat muslim khususnya terlibat dalam binrohtal di Polres Tana Toraja,”harapnya.


“Tantangan tugas kami kedepan cukup berat, tapi Insya Allah dengan izin Allah SWT dan dengan dukungan dari semua elemen kami yakin kita semua bisa melaksanakannya, oleh karena itu pada kesempatan ini saya beserta jajaran berkomitmen dalam hal pencegahan dan penindakan segala bentuk gangguan kamtibmas demi masyarakat Tana Toraja yang aman, rukun, damai dan religius,” kata Budi.


Tambah Kapolres, merupakan sebuah kehormatan dan nikmat yang tak terhingga dari Allah SWT berikan untuk mengemban tugas sebagai Kapolres di Tana Toraja dan dirinya tidak dapat bisa bekerja sendiri tanpa bantuan dan dukungan dari semua elemen masyarakat termasuk dari warga Muhammadiyah.


Merespon hal tersebut Drs. Ahmad Gazali selaku Ketua PD Muhammadiyah mengatakan, ini merupakan sebuah kehormatan dan rasa terima kasih yang tak terhingga bagi warga Muhammadiyah atas kesempatan Bapak Kapolres Tana Toraja berkunjung sekaligus bersilaturahmi dan ini kali pertamanya mendapatkan kunjungan dari Kapolres Tana Toraja.


“Kami sangat berterima kasih atas kunjungan dan silaturahmi Bapak Kapolres Tana Toraja kepada kami dan kami siap mendukung serta bekerjasama dengan Bapak Kapolres Tana Toraja beserta jajarannya dalam hal Harkamtibmas dan bidang lainnya “tutupnya.

×
Berita Terbaru Update