TANA TORAJA, Dupliknews - Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, Bhabinkamtibmas Polsek Simbuang, Brigpol Alam Daniel, bersama Kasium Polsek Simbuang, Aiptu Wahyu Dahlan, melaksanakan kegiatan silaturahmi dengan warga di Lembang Simbuang, Kecamatan Simbuang, Kabupaten Tana Toraja, Jumat (25/10/24).
Dalam kegiatan tersebut, Brigpol Alam Daniel mengajak masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing serta menghindari segala bentuk provokasi yang dapat memecah belah persatuan. Brigpol Alam juga menghimbau agar warga tidak mudah terpengaruh oleh berita bohong (hoaks) dan politik uang yang dapat mengganggu jalannya Pilkada.
“Kami berharap masyarakat dapat bersama-sama menjaga situasi tetap kondusif menjelang Pilkada ini. Tolak hoaks dan politik uang, karena itu bisa merusak proses demokrasi yang bersih,” ucap Brigpol Alam.
Kapolsek Simbuang, Ipda Urip Pongtuluran, turut mengapresiasi partisipasi aktif warga dalam menjaga keamanan di wilayah Simbuang. "Kami akan terus meningkatkan sinergi dengan masyarakat untuk memastikan Pilkada berlangsung damai," ujar Kapolsek.
Kapolres Tana Toraja, AKBP Malpa Malacoppo, S.H., S.I.K., M.I.K., menyampaikan bahwa Polres Tana Toraja akan terus mengedepankan pendekatan persuasif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat jelang Pilkada. “Kami siap mengawal jalannya Pilkada 2024 dengan mengedepankan upaya preventif dan penegakan hukum yang tegas terhadap pelanggaran. Saya mengimbau masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan demi Pilkada yang aman dan damai,” tutup Kapolres.
Warga menyambut baik kegiatan ini dan berkomitmen untuk menjaga lingkungan tetap aman dan damai hingga selesai pelaksanaan Pilkada.