Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan atas alb


 

Indeks Berita

Melayat di Bittuang, Cawabup John Diplomasi Ingatkan Warga Jaga Pilkada Damai

| Jumat, September 27, 2024 WITA |

Calon wakil bupati, John Diplomasi pasangan Victor Datuan Batara (VISI).

TANA TORAJA, DUPLIKNEWS - Calon wakil bupati (Cawabup) Tana Toraja nomor urut 2, John Diplomasi mengimbau warga tetap menjaga perdamaian di pilkada yang sementara berlangsung.


Hal ini disampaikan pria yang akrab disapa JD itu saat diminta pihak keluarga memberikan sambutan di rumah duka Lembang Le'tek, Kecamatan Bittuang, Tana Toraja, Jumat 27 September 2024.


"Dalam kontestasi politik pilkada, perbedaan pendapat dan pilihan itu hal yang wajar. Jangan sampai karena perbedaan pilihan kita saling bermusuhan. Ingat saudaraku semua, politik itu sementara tapi kekeluargaan itu senantiasa," ujarnya.


Calon wakil bupati pasangan Victor Datuan Batara (VISI) itu menuturkan, pilkada ialah wadah mencari pemimpin yang mampu membangun daerah.


Sehingga, tidak ada alasan bagi para pendukung untuk saling berseteru dalam memenangkan figur andalannya.


"Empat orang yang akan berkompetisi di pilkada ini termasuk saya sebagai calon wakil adalah orang yang punya keinginan membangun Tana Toraja, tinggal masyarakat yang memilih diantara kami dua pasang," tuturnya.


"Maka saya dan pasangan saya Victor Datuan Batara mengatakan pada kita semua, tidak ada yang namanya pertarungan di pilkada. Kita akan memilih pemimpin bukan pertarungan mencari siapa yang terhebat di politik," jelasnya.


Lebih lanjut, John Diplomasi mewakili VISI dan seluruh tim mengucapkan duka cita mendalam dan mendo'akan keluarga agar tetap tabah.

×
Berita Terbaru Update