![]() |
Pertandingan seru Dandim Cup 2023 antara Balemping FC dan NL Family FC |
WAJO,DUPLIKNEWS _ Pertandingan babak pertama Balemping Fc vs NL Family Fc di leg kedua semifinal Piala Dandim Cup 2023 dilapangan sepak bola Batara Menge Kelurahan Belawa Kecamatan Belawa Kabupaten Wajo., Selasa, 26 September 2023, berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan NL Family.
NL Family mencetak gol cepat saat pertandingan baru memasuki menit ke-30. Mondo nomor urut 7 berhasil mencetak gol lewat tembakan dari dalam kotak penalti dengan tendangan kaki kanan.
Tertinggal satu gol, Balemping berusaha mengejar ketertinggalan. Balemping tetap berupaya memberikan tekanan dengan membangun serangan.
Laga berlangsung sengit dengan diwarnai duel antarpemain. Berulang kali, terjadi yang mengakibatkan pemain terjatuh. Wasit mengeluarkan 4 kartu kuning, satu kuning dan satu merah diberikan kepada manajer dan dua lainnya untuk tim tuan rumah NL Family.
Di babak pertama ini, permainan sebenarnya berimbang. Di mana kedua tim tampak sulit untuk membongkar lini pertahanan. Namun, NL Family memang berhasil unggul cepat di babak pertama.
Hingga menit terakhir para pemain Balemping, belum bisa menciptakan peluang yang bagus. Balemping tampak kesulitan untuk menembus pertahanan NL Family.
Dalam babak kedua, Balemping bermain berani dengan terus memberi serangan NL Family.
Balemping selalu mendapatkan peluang bola melalui tendangan bebas. Namun upaya dari Balemping masih melambung dari mistar gawang NL Family dan peluang yang dimiliki, termasuk pada menit terakhir selalu melambung di atas gawang.
Beberapa kali membuat serangan balik namun gagal menghadirkan ancaman berarti bagi NL Family.
Jual beli serangan terus berlanjut, namun skor 1-0 untuk keunggulan NL Family bertahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan.