![]() |
Kunjungan Bupati Zadrak Tombeq sekaligus menjadi dorongan moral bagi para pendidik dan peserta didik untuk terus menjaga semangat belajar. |
TANA TORAJA, DUPLIKNEWS.COM — Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeq, mengunjungi Sekolah Rakyat di SKB Ge’tengan, Kecamatan Mengkendek, Jumat (3/10/2025).
Kunjungan ini menjadi bukti nyata perhatian Pemerintah terhadap anak-anak yang kurang mampu, khususnya mereka yang sebelumnya tidak dapat melanjutkan pendidikan karena keterbatasan ekonomi atau akses.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Zadrak menyapa para peserta didik dan tenaga pengajar dengan penuh kehangatan. Ia mengapresiasi semangat belajar anak-anak di Sekolah Rakyat yang tetap gigih mengejar cita-cita meskipun di tengah keterbatasan.
“Saya berharap adik-adik kita terus bersemangat dalam belajar, sebab pendidikan adalah jalan untuk mengubah masa depan,” ujar Zadrak.
“Pemerintah Kabupaten Tana Toraja akan selalu mendukung keberlanjutan program ini agar semakin banyak anak putus sekolah dapat kembali mengenyam pendidikan dan meraih masa depan yang lebih baik,” tambahnya.
Melalui dukungan pemerintah daerah, sekolah ini diharapkan mampu menjadi jembatan menuju pendidikan formal maupun dunia kerja.
Kunjungan Bupati Zadrak Tombeq sekaligus menjadi dorongan moral bagi para pendidik dan peserta didik untuk terus menjaga semangat belajar serta memperluas akses pendidikan yang merata di seluruh pelosok Tana Toraja.
Penulis: Albert Agus