Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan atas alb


 

Indeks Berita

Kampanye Dialogis Terakhir di Paila Desa Awota Kec. Keera Di Hadiri Ratusan Masyarakat

| Jumat, November 22, 2024 WITA |

 

Kampanye Dialogis Terakhir di Paila Desa Awota Kec. Keera Di Hadiri Ratusan Masyarakat


WAJO,DUPLIKNEWS – Kampanye dialogis terakhir yang digelar di Paila Desa Awota, Kecamatan Keera, 24 November 2024 berlangsung meriah dengan dihadiri ratusan masyarakat setempat. Acara ini menjadi momen penting dalam rangka mendukung pasangan calon pemimpin, Pammase, dalam Pilkada 2024. 


Dalam orasinya, Ir. Junaidi, perwakilan dari Partai Amanat Nasional (PAN), menegaskan bahwa partainya memilih Pammase karena komitmennya yang tinggi terhadap kejujuran dan integritas. "Kami di PAN tidak suka berbohong. Kami percaya, Pammase adalah pilihan terbaik untuk masa depan yang lebih baik," ujar Ir. Junaidi dengan penuh semangat. 


Lebih lanjut, Ir. Junaidi berjanji bahwa jika pasangan Pammase meraih kemenangan 60% di Kecamatan Keera, mereka akan membangun Poskesdes Terintegrasi yang dilengkapi dengan bidan desa, perawat, serta kader kesehatan. "Tujuan kami adalah agar masyarakat tidak kesusahan dalam mendapatkan pelayanan kesehatan. Untuk itu, saya mengajak seluruh masyarakat Desa Awota untuk berjanji mendukung Pammase agar pembangunan ini bisa terlaksana," tegasnya. 


Di kesempatan yang sama, Bapak Nasir Rahim, seorang penggiat LSM, turut menyampaikan orasi yang mengajak masyarakat untuk memilih Pammase sebagai pilihan cerdas. "Pammase adalah seorang pemimpin yang sederhana, jujur, amanah, dan tidak pendendam. Kami yakin beliau akan melanjutkan pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat," ungkap Nasir Rahim yang disambut antusias oleh warga.


Kampanye ini mengundang respon positif dari masyarakat yang hadir, dengan banyaknya janji dukungan untuk kemenangan Pammase demi kelanjutan pembangunan dan kemajuan Desa Awota, Kecamatan Keera. Para warga berharap bahwa dengan terpilihnya Pammase, mereka akan merasakan manfaat langsung berupa peningkatan infrastruktur dan layanan kesehatan yang lebih baik.


Acara ini ditutup dengan semangat kebersamaan, di mana seluruh masyarakat menyatakan komitmennya untuk mendukung Pammase dalam Pilkada 2024.


Publikasi: AA

×
Berita Terbaru Update