Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan atas alb

Indeks Berita

Respons Cepat Komisi III DPRD Wajo, Kerusakan Jembatan Tempe Ditangani Secara Teknis

| Selasa, Januari 27, 2026 WITA |
Respons Cepat Komisi III DPRD Wajo, Kerusakan Jembatan Tempe Ditangani Secara Teknis


WAJO,DULIKNEWS — Komisi III DPRD Kabupaten Wajo menunjukkan komitmen kuat dalam menjawab persoalan infrastruktur dengan turun tangan langsung menindaklanjuti kerusakan jembatan gantung di Kecamatan Tempe. Jembatan yang menghubungkan Tokampu, Kelurahan Siengkang dengan Tonronge, Kelurahan Wiringpalenae tersebut mengalami kerusakan pada bagian pondasi akibat gerusan aliran Sungai Walanae, sehingga berpotensi mengganggu aktivitas dan keselamatan masyarakat.


Sebagai langkah cepat dan solutif, Ketua Komisi III DPRD Wajo Andi Bayuni Marzuki bersama anggota, Taqwa Gaffar, melakukan koordinasi lintas instansi dengan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pompengan–Jeneberang di Makassar. Koordinasi ini dilakukan untuk memastikan penanganan teknis dapat segera dilaksanakan sesuai kewenangan, mengingat kerusakan berada pada struktur bawah jembatan yang bersentuhan langsung dengan kawasan sungai.


Komisi III DPRD Wajo juga menegaskan akan melanjutkan koordinasi ke Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Sulawesi Selatan serta memperkuat komunikasi di tingkat pusat. Langkah ini merupakan bentuk kerja nyata DPRD Wajo dalam mengawal kepentingan masyarakat, dengan menempatkan keselamatan, kelancaran akses, dan keberlanjutan infrastruktur sebagai prioritas utama.

(adventotial)

A.Sri






×
Berita Terbaru Update