TATOR, DUPLIKNEWS - Satuan Lalu lintas Polres Tana Toraja kali ini menyambangi sekolah untuk memberikan arahan terkait pentingnya taat berlalu lintas sejak dini, Rabu (25/10/2023).
Adapun sekolah menjadi target kali ini yakni sekolah SPN Negeri 1 Makale Utara, turut hadir juga jajaran personil yang ada di satun lalu lintas dan Humas Polres Tana Toraja serta Kepala Dinas Pendidikan yang diwakili oleh Kabid PAUD dan Pendidikan Non Formal Sdr. Dra. Adriana Palamba, M. M, Staf serta tenaga pendidik lainnya.
Tujuan di akanya kegiatan ini untuk memberikan penghayatan Nilai Idiologi Pancasila dan Gebyar Revolusi Mental yang di rangkaikan dengan Sosialisasi Tertib Berlalu Lintas serta mencegah kenakalan remaja terhadap kamseltibcarlantas.
Dalam pertemuannya Kapolres Tana Toraja Akbp. Malla Malocoppo, SH, SIK, MIK melalui Kepala Kesatuan Lalulintas Polres Tana Toraja Iptu. M Awaludin Kadir, SH. MH menekankan perlunya untuk mengawasi anak didik kita sejak dini.
"Kita harus bisa untuk mendidik anak-anak kita mulai sejak dini agar nantinya bisa berbakti kepada orang Tua, orang di sekitar dan negara, " ujarnya.
Lanjut " Untuk anak-anakku sekalian jangan mengemudikan kendaraan apabila belum cukup umur, dan selalu menaati aturan lalu lintas serta jadilah pelopor bagi orng lain, " tutupnya.
Terlepas dari itu, Kasat Lantas juga menghimbau agar pihak sekolah lebih aktif lagi dalam mengawasi murid- murid di sekolahnya untuk mencegah hal-hal yang tidak di inginkan. (Jensa)